MASYARAKAT TRADISIONAL DAN MODERN
Masyarakat terdiri dari banyak individu. Tiap individu memiliki pemikiran – pemikiran sendiri. Tiap individu mempunyai tujuan hidup masing-masing. Untuk mencapai tujuannya manusia
mengembangkan kemampuan berfikirnya.
Kemampuan berfikir ini menghasilkan
berbagai gagasan, ide, atau serangkaian pemikiran teknis. Ketika hasil –
hasil pemikirannya diwujudkan terjadilah kemajuan-kemajuan baik dalam ide
maupun dalam bentuk barang, sehingga terjadilah kemajuan.
Tetapi, kemajuan yang terjadi ditiap masyarakat
berbeda-beda. Ada sangat maju sekali
dengan teknologi paling canggih, rumit, tetapi paling efisien dan efektif. Sebaliknya, ada yang tak maju-maju atau
kebudayaannya sangat sederhana sekali, ketinggalan zaman atau out of date.
Ciri-ciri masyarakat tradisional adalah :
1.
Hubungan keluarga sengat erat, dicontohkan kalau
ada hajatan semua saudara kumpul ikut membantu dan merayakan. Kalau ada yang sakit semua ikut menengok,
mencarikan obat dan ikut simpati.
2.
Organisasi sosialnya didasarkan pada adat
istiadat. Aturan adat sangat dipatuhi
dan diutamakan dan dijadikan sumber hukum
3.
Sangat percaya pada hal-hal gaib. Dukun sangat berperan dalam pengobatan dan
memimpin upacara keagamaan
4.
Teknologi diwariskan secara turun temurun,
tingkat teknologinya masih rendah
5.
Pendidikan umumnya rendah
6.
Hukum yang berlaku bukan hokum tertulis dan
tidak kompleks
7.
Ekonomi didasarkan ekonomi subsistem atau hanya
untuk memenuhi kebutuhan makan saja
8.
Kerjasama sangat erat dan didasarkan
kekeluargaan.
Ciri- ciri masyarakat modern
1.
Hubungan kekeluargaan kurang erat
2.
Menggunakan organisasi modern
3.
Berfikir rasional dan sistematis
4.
Penduduknya umumnya terdidik
5.
Sangat percaya kegunaan teknologi
6.
Sekuler
7.
Ekonomi sangat meterialistik
8.
Memiliki system adminstrasi yang baik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan komentari